Sebagai pusat penyimpanan dan penyebar informasi ilmiah, Perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Holistik merupakan salah satu fasilitas pendukung yang berada di lingkungan STIKes HOLISTIK. Bersama dengan unit-unit lain yang berada di STIKes HOLISTIK, keberadaan perpustakaan dimaksudkan untuk menunjang pendidikan, penelitian mahasiswa, pengajar dan karyawan, serta pengabdian masyarakat di bidang informasi melalui jasa dan layanan yang tersedia.
Perjalanan sejarah Unit Perpustakaan STIKes HOLISTIK tidak lepas dari perjalanan STIKes Holistik itu sendiri. Berawal dari kebutuhan tenaga kesehatan holistik di Rumah Sakit Holistik dan klinik-klinik di beberapa daerah yang berafiliasi dengan Rumah Sakit Holistik. Bahwa tenaga kesehatan yang dibutuhkan di rumah sakit tersebut, wajib memiliki kompetensi khusus keholistikan. Pelayanan kesehatan yang dilakukan di rumah sakit tersebut lebih mengutamakan upaya preventif dan promotif dalam melakukan penyembuhan kepada pasien, sehingga kebutuhan akan tenaga kesehatan holistik menjadi hal yang perlu ditempuh melalui pendidikan kesehatan holistik.
Lembaga Yayasan Pusat Penelitian & Pengembangan Sain Holistik (YP3SH) melalui pengurus Yayasan tersebut mengusulkan perguruan tinggi baru kepada Kementerian Pendidikan & Kebudayaan dengan nama Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Holistik (STIKes Holistik) yang berlokasi di Kabupaten Purwakarta Provinsi Jawa Barat. Pada tanggal 4 September 2012 berdasarkan Surat Keputusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 313/E/O/2012, secara resmi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan berdiri dan beroperasi dalam menyelenggarakan pendidikan.
Diawal pendiriannya STIKes Holistik membuka dua program studi yaitu Farmasi (D3) dan Ilmu Gizi (S1). Kedua program studi tersebut sangat mendukung terhadap pelayanan keholistikan di Rumah Sakit Holistik sehingga secara internal STIKes Holistik mampu menyiapkan tenaga kesehatan yang dibutuhkan. Berdasarkan analisis survei kebutuhan tenaga kesehatan di regional Jawa Barat permintaan terhadap tenaga kesehatan khususnya tenaga teknis kefarmasian dan nutrisionis masih sangat tinggi. Sebagai bentuk kepedulian terhadap pengembangan sumber daya manusia di Kabupaten Purwakarta dan sekitarnya, STIKes Holistik memberikan beasiswa kepada masyarakat Kabupaten Purwakarta yang tidak mampu namun berprestasi untuk menjadi mahasiswa pertama STIKes Holistik.
Dari perspektif sejarah ini, STIKes Holistik telah secara progresif tumbuh menjadi institusi yang kini siap untuk menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan yang unggul dalam pendidikan, penelitian dan pengembangan keilmuan holistik melalui penyelenggaraan pendidikan, penelitian, dan pengembangan dibidang kesehatan holistik, pengelolaan pendidikan yang profesional dan akuntabel, serta membentuk tenaga profesional yang agamis dan menjunjung tinggi keluhuran budaya.
VISI
Terwujudnya perpustakaan sebagai sumber informasi dalam menunjang pencapaian sumber daya manusia yang unggul dalam pendidikan, penelitian dan pengembangan keilmuan kesehatan holistik
MISI
Menyediakan kebutuhan koleksi bahan pustaka yang relevan dengan kebutuhan pemustaka
Meningkatkan mutu koleksi, layanan, sarana dan prasarana dengan memanfaatkan teknologi informasi terbaru
Melakukan kerjasama dengan berbagai pihak agar dapat mengikuti perkembangan informasi secara aktual
Menyediakan layanan dan akses ke sumber informasi bagi pemustaka